
Banjarmasin,
Anggota DPRD Kabupaten Kotabaru dari Fraksi PKB, Fitriadi bersama Wakil Ketua Komisi III dan Anggota lainnya melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) di Banjarmasin, Rabu (12/05/25).
Fitriadi mengatakan, tujuan Kunker Komisi III ini untuk menyampaikan Program Kerja BPJN tentang permasalahan infrastruktur terutama jalan dan jembatan di wilayah Kabupaten Kotabaru .
Dari penjelasan pihak BPJN Banjarmasin, saat ini pihak BPJN sedang melaksanakan efisiensi anggaran dimana beberapa kegiatan pembangunan jalan dan jembatan tidak dapat dilaksanakan; anggaran yang tersedia sedang diblokir. Namun pihak BPJN berharap blokir anggaran penanganan jalan nasional khususnya di Kotabaru dapat dibuka agar jalan, jembatan yang amblas dapat segera diperbaiki. (AA)
👀
Tidak ada komentar:
Posting Komentar